BLOGGER TEMPLATES AND TWITTER BACKGROUNDS
Photobucket

Jumat, 05 Maret 2010

Info : PARTISIPASI PRAMUKA INDONESIA DALAM ASIA PASIFIC REGIONAL JAMBOREE KE-26 DI FILIPINA

Sekitar 309 Pramuka Indonesia di bawah asuhan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka hadir di Filipina untuk berpartisipasi dalam Asia Pacific Regional Jamboree ke-26 yang diadakan di Mount Makiling, Los Banos, Laguna, Filipina dari tanggal 28 Desember 2009 hingga 3 Januari 2010.

Pada acara parade perkenalan delegasi kontingen Indonesia yang dipimpin oleh Brata Trayana Hardjosubroto turut berpartisipasi dengan bernyanyi, meneriakan yel-yel khas Pramuka Indonesia dan mengibarkan bendera merah putih sambil berjalan ke arah Grand Arena yang menjadi tempat berlangsungnya acara pembukaan. Turut hadir dalam acara pembukaan adalah Ketua Kwartir Gerakan Nasional Pramuka dr. Asrul Aswar dan KUAI KBRI Manila Abdullah H. Kusumaningprang beserta beberapa pejabat pramuka lainnya.
Wakil Presiden Filipina Manuel Noli de Castro yang turut membuka acara tiga tahunan ini dalam kata sambutannya, menekankan pentingnya kebersamaan di antara para pramuka di dunia dan mengharapkan para partisipan dapat menikmati dan bergembira selama jambore berlangsung. Hari pembukaan ini dihadiri oleh 13.695 partisipan dari 18 negara yang nantinya akan ikut serta dalam berbagai kegiatan kepramukaan seperti extreme challenge, aquatics, ropes course, survivors, water challenge dan tree planting.
Panitia penyelenggara acara ini, Boy Scouts of the Philippines juga telah mempersiapkan kegiatan-kegiatan bertema sosial seperti social accountability dan global development village yang bertujuan untuk memperkenalkan konsep pembangunan pedesaan di Filipina dan pendidikan lingkungan hidup kepada para partisipan Pihak panitia berharap bahwa kegiatan-kegiatan yang diadakan nantinya selain dapat membantu mengasah keterampilan para pramuka juga dapat membangun rasa persahabatan antarbangsa dan antaragama serta menumbuhkan kesadaran sosial sesuai dengan tema yang diusung “Creating a Better World”.

0 komentar: